Latest Event Updates

Halal-Haram Biji Pala

Posted on

Pala (Myristica fragrans) merupakan tumbuhan berupa pohon yang berasal dari kepulauan Banda, Maluku. Akibat nilainya yang tinggi sebagai rempah-rempah, buah dan biji pala telah menjadi komoditi perdagangan yang penting sejak masa Romawi. Pala disebut-sebut dalam ensiklopedia karya Plinius “Si Tua”. Semenjak zaman eksplorasi Eropa pala tersebar luas di daerah tropika lain seperti Mauritius dan Karibia (Grenada). Istilah pala juga dipakai untuk biji pala yang diperdagangkan.

Biji pala sangat familier di kalangan ibu-ibu rumah tangga sebagai bumbu penyedap. Rempah yang banyak tumbuh di daerah stropis seperti Indonesia, India, dan Srilanka ini, juga konon banyak dipergunakan untuk obat-obatan, sejak peradaban kuno. Di Mesir misalnya, rempah ini digunakan penawar masuk angin dan sakit perut. Baca entri selengkapnya »

Hikmah Pagi TVRI: Hukum Sihir dan Perdukunan

Posted on Updated on

Pemateri: Syaikh Adil Thahir Al-Muqbil

Penterjemah: Ustadz Budiansyah

 

Siapa Bilang Syi’ah Sesat !? – Kajian Bersama Ustadz Abdurrahman Thayyib

Posted on

Siapa Bilang Syiah Sesat?
Siapa Bilang Syiah Sesat?

Informasi Kajian “Kelapa Gading Mengaji”

Siapa Bilang Syi’ah Sesat!?

Bersama : Ustadz Abdurrahman Thayyib -hafizhahullah

Waktu: Jum’at, 6 April 2016, Ba’da Maghrib

Tempat : Masjid Al-Huda
Jl Musik Raya Blok Z RT 3 RW 9
Kelapa Gading Jakarta Utara

Informasi : 08119690364 (Akhwat) – 081319371672 (Ikhwan)

Download Makalah Kajian di sini.

Modifikasi Kesyirikan

Posted on

nyadran_jauzaaDewi Sri adalah tokoh mitologi Hindu yang konon menjadi sumber asal tanaman padi. Karenanya lah kemudian masyarakat agraris tradisional (baca : kuno) Jawa-Bali memujanya sebagai lambang keberkahan dan kesuburan dengan segala ritualnya yang kental dengan nuansa animisme dan dinamisme. Ritual tersebut masih banyak dilakukan masyarakat hingga kini. Baca entri selengkapnya »

Pohon Besar di Atas Langit

Posted on Updated on

Sidratul Muntaha adalah sebuah pohon besar yang berada di langit ketujuh. Ia adalah pemisah. Disebut muntaha (akhir) karena ia merupakan batas akhir dari sebuah perjalanan. Tidak ada satu makhluk pun yang pernah melewatinya kecuali Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Sedangkan Pohon Sidr adalah Pohon Bidara.

Imam an-Nawawi rahimahullah mengatakan,

سُمِّيَتْ سِدْرَةَ الْمُنْتَهَى لأَنَّ عِلْمَ الْمَلاَئِكَةِ يَنْتَهِي إِلَيْهَا، وَلَمْ يُجَاوِزْهَا أَحَدٌ إِلاَّ رَسُولِ اللهِ صلى الله عليه وسلم

“Dinamakan Sidratul Muntaha karena pengetahuan malaikat (tentang jarak perjalanan) berakhir padanya. Tidak ada satu makhluk pun yang pernah melewatinya kecuali Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam.” (an-Nawawi, al-Minhaj 2/214). Baca entri selengkapnya »

Pertemuan Ayah dan Anak di Langit Ketujuh

Posted on Updated on

803الرسول في السماء الدنيا - langit duniaSetelah rangkai perjalanan di langit-langit sebelumnya, Rasulullah pun tiba di langit ketujuh. Sebuah tempat yang tinggi, yang menunjukkan ketinggian Allah Subhana wa Ta’ala. Hal itu sesuai dengan kemuliaannya. Dan sesuai dengan nurani mendasar yang ada pada manusia. Ketika berdoa, hati mereka akan tertuju pada Dzat yang berada di atas.

Di langit ketujuh, banyak peristiwa yang luar biasa. Membandingkan apa yang Nabi Muhammad temui di langit ini, seakan pengalaman hebat sebelumnya hanyalah pengantar saja. Untuk mengetahui apa saja yang terjadi di langit ini, kita perlu mengkaji beberapa riwayat yang beragam berikut ini. Baca entri selengkapnya »

Nabi Terbaik dari Bani Israil di Langit Keenam

Posted on Updated on

Di langit keenam Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam berjumpa dengan Nabi Musa ‘alaihissalam. Beliau jelaskan, bagaimana ciri fisik rasul terbaik Bani Israil itu. Selain itu, ada beberapa hal menarik yang perlu dibahas pada peristiwa ini. Berikut ini rinciannya.

Ada sedikit perbedaan riwayat tentang siapa yang dijumpai oleh Nabi Muhammad di langit keenam. Dalam satu riwayat disebutkan bahwa beliau berjumpa dengan Nabi Musa. Sedangkan di riwayat lain, beliau berjumpa dengan Nabi Ibrahim.

Dalam riwayat al-Bukhari, dari Malik bin Sha’sha’ah radhiallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mengabarkan bahwa yang beliau jumpai di langit keenam adalah Musa ‘alaihissalam. Beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, Baca entri selengkapnya »

Langit Kelima, Hadiah Untuk Musa

Posted on Updated on

Di Langit Kelima

Sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam:

“ثُمَّ صَعِدَ بِي، حَتَّى أَتَى السَّمَاءَ الخَامِسَةَ فَاسْتَفْتَحَ، قِيلَ: مَنْ هَذَا؟ قَالَ: جِبْرِيلُ. قِيلَ: وَمَنْ مَعَكَ؟ قَالَ: مُحَمَّدٌ. قِيلَ: وَقَدْ أُرْسِلَ إِلَيْهِ؟ قَالَ: نَعَمْ. قِيلَ: مَرْحَبًا بِهِ، فَنِعْمَ المَجِيءُ جَاءَ. فَلَمَّا خَلَصْتُ فَإِذَا هَارُونُ، قَالَ: هَذَا هَارُونُ فَسَلِّمْ عَلَيْهِ. فَسَلَّمْتُ عَلَيْهِ، فَرَدَّ ثُمَّ قَالَ: مَرْحَبًا بِالأَخِ الصَّالِحِ، وَالنَّبِيِّ الصَّالِحِ”.

Kemudian aku dinaikkan ke langit kelima. Jibril meminta pintu langit kelima dibukakan. Penjaga pintu langit berkata, “Siapa itu?” “Jibril”, jawabnya. “Siapa yang bersamamu?”, tanya penjaga. “Muhammad”, jawab Jibril. Penjaga kembali bertanya, “Apakah ia diutus kepada-Nya?” “Iya”, jawab Jibril. Penjaga itu berkata, “Selamat datang. Sebaik-baik orang yang datang telah tiba.” Baca entri selengkapnya »

Penghuni Langit Keempat, Ayah ataukah Paman?

Posted on Updated on

Di Langit Keempat

Kemudian Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam dinaikkan menuju langit keempat. Beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“ثُمَّ صَعِدَ بِي حَتَّى أَتَى السَّمَاءَ الرَّابِعَةَ فَاسْتَفْتَحَ، قِيلَ: مَنْ هَذَا؟ قَالَ: جِبْرِيلُ. قِيلَ: وَمَنْ مَعَكَ؟ قَالَ: مُحَمَّدٌ. قِيلَ: أَوَقَدْ أُرْسِلَ إِلَيْهِ؟ قَالَ: نَعَمْ. قِيلَ: مَرْحَبًا بِهِ، فَنِعْمَ المَجِيءُ جَاءَ. فَفُتِحَ، فَلَمَّا خَلَصْتُ إِلَى إِدْرِيسَ، قَالَ: هَذَا إِدْرِيسُ فَسَلِّمْ عَلَيْهِ. فَسَلَّمْتُ عَلَيْهِ، فَرَدَّ ثُمَّ قَالَ: مَرْحَبًا بِالأَخِ الصَّالِحِ وَالنَّبِيِّ الصَّالِحِ”. وفي رواية مسلم زاد: قَالَ اللهُ تعالى: {وَرَفَعْنَاهُ مَكَانًا عَلِيًّا} [مريم: 57] .

Kemudian aku dinaikkan ke langit keempat. Jibril meminta pintu dibukakan. Penjaga langit keempat bertanya, “Siapa?” “Jibril”, jawabnya. “Siapa yang bersamamu?”, tanyanya lagi. “Muhammad”, jawab Jibril. Ia kembali bertanya, “Apakah ia diutus kepada-Nya?” “Iya”, jawab Jibril. Malaikat itu menjawab, “Selamat datang. Sebaik-baik orang yang datang telah tiba.” Baca entri selengkapnya »

Penghuni Langit Ketiga yang Begitu Rupawan

Posted on Updated on

Di Langit Ketiga

803الرسول في السماء الدنيا - langit duniaSekarang, pembicaraan kita tentang perjalanan mi’raj Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam sampai pada langit ketiga. Kita menuju ke tempat yang lebih tinggi lagi hingga beliau sampai ke tempat yang paling tinggi, menerima wahyu shalat.

Di langit ketiga, Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam berjumpa dengan Nabi Yusuf ‘alaihissalam.

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“ثُمَّ صَعِدَ بِي إِلَى السَّمَاءِ الثَّالِثَةِ، فَاسْتَفْتَحَ، قِيلَ: مَنْ هَذَا؟ قَالَ: جِبْرِيلُ. قِيلَ: وَمَنْ مَعَكَ؟ قَالَ: مُحَمَّدٌ. قِيلَ: وَقَدْ أُرْسِلَ إِلَيْهِ؟ قَالَ: نَعَمْ. قِيلَ: مَرْحَبًا بِهِ فَنِعْمَ المَجِيءُ جَاءَ. فَفُتِحَ، فَلَمَّا خَلَصْتُ إِذَا يُوسُفُ، قَالَ: هَذَا يُوسُفُ فَسَلِّمْ عَلَيْهِ. فَسَلَّمْتُ عَلَيْهِ، فَرَدَّ ثُمَّ قَالَ: مَرْحَبًا بِالأَخِ الصَّالِحِ وَالنَّبِيِّ الصَّالِحِ”. وفي رواية مسلم زاد: “إِذَا هُوَ قَدْ أُعْطِيَ شَطْرَ الْحُسْنِ

“Kemudian aku dinaikkan menuju langit ketiga. Jibril meminta dibukakan. Ada yang bertanya, “Siapa itu?” Ia berkata, “Jibril.” Ditanyakan lagi, “Siapa yang bersamamu?” Jibril menjawab, “Muammad.” Penjaga bertanya lagi, “Apa ia diutus kepada-Nya?” Jibril menjawab, “Iya.” Penjaga berkata, “Selamat datang. Sebaik-baik orang yang datang telah tiba.”Pintu langit dibukakan. Baca entri selengkapnya »

Dua Bersaudara yang Tinggal di Langit Kedua

Posted on Updated on

803الرسول في السماء الدنيا - langit duniaDi Langit Kedua

. قِيلَ: وَمَنْ مَعَكَ؟ قَالَ: مُحَمَّدٌ. قِيلَ: وَقَدْ أُرْسِلَ إِلَيْهِ؟ قَالَ: نَعَمْ. قِيلَ: مَرْحَبًا بِهِ فَنِعْمَ المَجِيءُ جَاءَ فَفَتَحَ..”.

Penjaga pintu langit kedua bertanya, “Siapa yang bersamamu?” Jibril menjawab, “Muhammad.”

“Apakah ia diutus kepada-Nya?” tanyanya lagi. “Iya”, jawab Jibril. Penjaga pintu langit kedua mengatakan, “Selamat datang. Sebaik-baik orang yang datang telah tiba.” Ia pun membukakan pintu.

Setiap langit terpisah dari langit lainnya. Setiap langit memiliki pintu-pintu dan penjaga masing-masing. Dan juga setiap langit memiliki penghuninya masing-masing. Hal ini bisa kita pahami dari firman Allah Ta’ala: Baca entri selengkapnya »